Muswil ke-4, PKS Sumut Gelar Makan Bersama Dhuafa

Muswil ke-4, PKS Sumut Gelar Makan Bersama Dhuafa
PKSMEDAN.com - Dalam rangka Musyawarah Wilayah (Muswil) ke-4 Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sumatera Utara (Sumut) menggelar makan bersama dhuafa beberapa titik di Kota Medan, seperti di Kampung Kubur Medan Petisah, Simpang Jalan Juanda Medan, dan Jalan Syah Bandar Medan Maimun. Ini baru saja dilakukan, setelah sholat Jumat kemarin, (9/10).
Acara ini merupakan bagian dari rangkaian acara Muswil ke-4 PKS Sumut yang puncaknya digelar hari ini, Sabtu (10/10/15) yang dibagi dalam Taman Ahmad Yani dan Hotel Polonia Medan.

Makan bersama dhuafa mengingatkan kita akan pentingnya berbagai dengan kaum dhuafa. “Ini sesuai dengan tema Muswil PKS, “Berkhidmat Untuk Rakyat”.” Ujar Heriansyah selaku ketua Panitia Muswil ke-4 PKS Sumut.

Seperti yang diungkapkan Heriansyah, panitia Muswil ke 4 PKS Sumut telah mempersiapkan beragam acara yang bisa dinikmati oleh pengunjung seperti; pagelaran nasyid dan seni anak, konsultasi kesehatan berupa periksa tensi, kolesterol, gula darah, asam urat, cek golongan darah, pengobatan herbal (tibun nabawi), aksi sosial berupa donor darah dan pemberian kaca mata gratis untuk lansia, talkshow beasiswa dalam dan luar negeri, bazaar dan masih banyak kegiatan menarik lainnya. 

“Acara dimulai pukul 6.00 wib dibuka dengan senam nusantara PKS dan dilanjutkan dengan sarapan bersama anak jalanan dan dhuafa. Ini terbuka untuk umum, siapa saja boleh menghadirinya, tanpa terkecuali,” ungkap Heriansyah. [sak]

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Muswil ke-4, PKS Sumut Gelar Makan Bersama Dhuafa"

Posting Komentar