Nobar Film G 30/S PKI Harusnya Menambah Kecintaan Kepada NKRI

Nobar Film G 30/S PKI Harusnya Menambah Kecintaan Kepada NKRI


PKS MEDAN -Ratusan warga memenuhi halaman sekretariat DPC PKS Medan Denai, baik kalangan Ibu rumah tangga, kaum bapak, remaja, maupun anak-anak. Guna menyaksikan pemutaran film G 30 S PKI yang diprakarsai oleh Bidang Kepemudaan PKS Medan Denai. Antusias warga didorong oleh isu kebangkitan PKI yang tidak lagi sekedar isu murahan.

Sebagaimana yang dikatakan Bpk Dedek Andiruka, koramil 03, bahwa kebangkitan PKI bukan baru-baru ini saja, sudah sejak lama mereka bergerak, dan nobar ini tentunya harus menambah kecintaan kita pada NKRI.

Acara yang berlangsung pada Sabtu, 30 September 2017 ini juga dihadiri Bpk H. M. Hafez, Lc, MA, anggota DPRD Prov. Sumut. Harapan beliau pada kata sambutannya agar ke depan kerja sama antara TNI dan PKS bisa terus ditingkatkan.

Bpk Zaenal Abdi Parapat, ST yang juga merupakan Ketua PKS Medan Denai turut menghimbau bahwa sejarah ini adalah bagian yang sangat penting, sehingga nobar dirasa sangat diperlukan bagi warga se kecamatan Medan Denai.

Kian larut suasana nobar kian seru, warga tidak hanya dapat menyaksikan pemutaran film G 30 S PKI dari awal hingga akhir, namun disuguhkan menu makanan dan cemilan oleh panitia.

Bpk Suradi, Ketua Bidang Kepemudaan PKS Medan Denai, sekaligus merupakan ketua panitia, telah menyiapkan segalanya buat persiapan nobar ini, baik konsumsi, tamu para undangan, pengkondisian tempat, maupun peralatan dan perlengkapan yang dibutuhkan. Disela-sela waktunya pada saat acara, beliau berpesan agar pemuda-pemuda di Kota Medan ini semangkin solid dan bersiap menjadi garda terdepan dalam menjaga NKRI.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Nobar Film G 30/S PKI Harusnya Menambah Kecintaan Kepada NKRI"

Posting Komentar