Jalin Ukhuwah, PKS Dapil 1 Rutinkan Futsal Persahabatan

Jalin Ukhuwah, PKS Dapil 1 Rutinkan Futsal Persahabatan
PKSMEDAN.com - Kegiatan demi kegiatan terus bergulir yg diadakan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Medan Daerah Pemilihan atau Cabang Dakwah (Dapil/Cada) 1 yang meliputi Kecamatan Medan Area, Kota, Denai dan Amplas.

Sebelumnya para pemuda melakukan Malam Binaan Iman Taqwa (MABIT) ,  tdk menyurutkan semangat dalam terusss Membangun sinergi ukhuwah diantara para kader mewarnai aktivitas kepemudaan yang ada di Cada 1. 

Setelah dua Minggu lalu Tim Medan Area Mengalahkan Tim Medan dengan skor 9-6, kali ini Medan Area tampil optimal dan fantastis dengan perjuangan semangat olahraga yang menjunjung tinggi rasa kebersamaan , dimana Medan Area tampil 2 kali bertanding melawan tim Medan lainnya yg ada di Cada 1, Tim Medan Area terus berkibar dengan kemenangan kemenangan.

Tim Medan Area meraih poin penuh setelah mengalahkan Medan Kota dengan skor 14- 10, Pertandingan berlangsung pada jam 08.00-09.00, Pertandingan sangat Dengan skill yg terus menciptakan gol gol hebat. Medan Area terus unggul dalam menciptakan gol. Pertandingan berlangsung di Stadion JM Futsal Jl. HM Joni

Medan Area terus bersemangat pada pertandingan selanjutnya pada jam 10.00-11.00 melawan rival dari Medan Amplas. Medan Area tetap optimis utk memenangkan pertandingan persahabatan ini, Sempat unggul terlebih dahulu Tim Amplas, tp tdk bertahan lama, Medan Area langsung membalas dengan gol gol kemenangan, yang pada akhir nya dengan skor Tim Medan Area 10- Medan Amplas 9. 

Dengan adanya kegiatan ini merupakan terbangunnya suatu jalinan ukhuwah yang membangun kebersamaan menjadi sarana perekrutan anggota dalam melebarkan sayap dakwah ini melalui kegiatan aktivitas keolah ragaan.

Semangat Olahraga terus menjadi salah satu pilihan bagaimana kita harus optimis dalam menjaga kebugaran dan kesehatan fisik dan jiwa pemuda. Adapun yang mewakili Medan Area , Sunarji (Capt), Afif, Rahmad Dani, Hamzah Sinaga, Maulana, Suparno. Mewakili Medan Kota Robin Ginting, dkk, Mewakili Tim Medan Amplas Tembal Siregar, Azhari, Bima, Fauzi, Ali, Ahmad, Haryadi, Saftian, Suhefni, Syahril R..BRAVO KEPEMUDAAN. [Snj]


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Jalin Ukhuwah, PKS Dapil 1 Rutinkan Futsal Persahabatan"

Posting Komentar