Kalau Sudah Tersentuh Hatinya, Insya Allah Warga Muhammadiyah ke AMAN


PKS MEDAN
- Medan,- Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Medan mengharapkan pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota, Ir.H.Akhyar Nasution M.Si-H.Salman Alfarisi bisa menyentuh hati warga perserikatam Muhammadiyah yang ada di Kota Medan sekaitan dengan pelaksanaan Pilkada Kota Medan Desember mendatang.

"Kita mempersilahka kepada masing-masing calon termasuk calon AMAN (Akhyar-Salman), bagaimana mereka bisa menyentuh masing-masing hati warga persyarikatan. Tentunya kita berharap bahwa kalau sudah disentuh hatinya, pilihannya bisa ke AMAN. Tentu kita persilahkan kepada masing-masing calon," ucap  Wakil Ketua PDM Kota Medan Drs.Tagor Muda Lubis, MA usai menerima rombongan pengurus DPD PKS Kota Medan yang dipimpin Plt.Ketua Umum DPD PKS Kota Medan, H.Salman Alfarisis, Lc, MA dalam rangka silaturahim di kantor PDM Kota Medan, Jalan Mandala by Pass/Jalan Ahmad Thahir No.140-A Medan, Ahad (20/09/2020).

Secara organisasi dalam pelaksanaan Pilkada Kota Medan 2020 ini, Tagor menekankan PDM Kota Medan tetap netral. "Kita akan punya hal yang sama, kita bersikap secara organisasi tentu kita (PDM Kota Medan-red) bersikap netral. Kita persilahkan kepada masing-masing. Tentu siapa yang punya kemampuan menyentuh kepada warga persyarikatan," katanya.

Dijelaskannya, secara organisasi, PDM Kota Medan memiliki potensi yang sangat besar di Pilkada Kota Medan, dimana Muhammadiyah memiliki 32 Cabang, 145 ranting, 100 masjid, 90 Sekolah/madrasah, memiliki guru dan organisasi otonom.

"Kita silahkan kepada masing-masing calon untuk bisa menyentuh hati warga persyarikatan Muhammadiyah," ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut, DPM Kota Medan memuji Partai Keadilan Sejahtera (PKS) melaui fraksinya yang telah memperjuangkan produk hukum yang bersentuhan dengan umat. 


"PKS Sebagai sebuah partai melalui fraksinya telah berupaya dalam berbagai hal memperjuangkan perda keumatan seperti larangan minuman keras, maghrib mengaji, Perda MDTA," jelasnya.

Dalam kesempatan silaturahim tersebut, Plt.Ketua Umum DPD PKS Kota Medan, H.Salman Alfarisi, Lc, MA mengatakan keadatangannya ke kantor PDM Kota Medan dalam rangka silaturahim sebagai wujud kedekatan PKS dengan Muhammadiyah, sekaligus menjalin sinergitas dalam upaya membangun kepentingan ummat di parlemen.Dalam kesempatan tersebut, Salman juga menyampaikan niatnya untuk maju sebagai calon Wakil Walikota Medan.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Kalau Sudah Tersentuh Hatinya, Insya Allah Warga Muhammadiyah ke AMAN"

Posting Komentar