Lima Ratusan Warga Antusias Daftar Jadi Anggota PKS

PKS MEDAN - Medan,- Lima ratusan warga antusias mendaftar menjadi Kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di arena punca Miad ke 19 PKS di Komplek Asrama Haji Medan yang dilangsungkan, Senin (24/04/2017) pagi.Ratusan warga tampak antusias megantri di meja pendaftaran usai mengikuti jala sehat.

Kamaria Sembiring Warga Jalan Brigjend Katamso Medan, mengaku ingin menjadi anggota PKS karena sudah merasakan manfaat dari PKS. "Banyak manfaat dari PKS, utamanya dalam kepeduliannya pada kesehatan," jelas ibu yang mengaku berumur 68 tahun.

Diakuinya, dalam kesempatan milad ini dimanfaatkan untuk mendaftarkan diri menjadi aggota PKS. "Ada kesempatan mendaftar, saya langsung mendaftar," jelasnya

Sementara itu, Sahat Sihombing mengaku mendaftar menjadi kader PKS karena panggilana sendiri. "Saya terpanggil sendiri, karena yakin PKS memiliki garis kuat soal agama," jelasnya.

Pria yang mengaku masih lajang ini, mengharapkan bisa bergabung dengan PKS dan mendapatkan pemahaman yang baik dalam pollitik. "Supaya lebih baik lagi," jelasnya.

Seperti diketahui, Panitia Milad 19 PKS menyediakan tempat pendaftaran bagi warga Kota Medan yang ingin mendaftar menjadi Anggota PKS dengan langsung mendapatkan kartu anggota (KTA) PKS.

Pemenangan Pilkada  2018 dan Pemilu 2019

Sekretaris Umum PKS Kota Medan Irwansyah, S.Ag, SH mengakui limaratus lebih warga yang hadir dipuncak milad ke 19 PKS di Asrama Haji mendaftarkan diri menjadi Anggota."Ada lima ratusan lebih warga yang medaftarkan diri menjadi Anggota PKS," jelas Irwansyah.

Dikatakannya, rekrutmen ini dilakukan dalam rangka memenangkan Pilkada 2018 dan Pemilu 2019 mendatang. "Kita serius mempersiapkan menyongsong Pilkada 2019 dan Pemilu 2019," jelas Irwansyah.

Sementara itu, Wakil Ketua DPW PKS Kota Medan Abdurrahim Siregar, ST, MT mengatakan setiap 2 Kader PKS diamanahkan merekrut 12 kader. "Ada spirit 212, dimana dua kader diamanahkan merekksut 12 kader," jelasnya.
 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Lima Ratusan Warga Antusias Daftar Jadi Anggota PKS"

Posting Komentar